Pimpin Apel Pagi Perdana Sebagai Wakapolres PurbaIingga, Ini Pesan Kompol Pujiono
Purbalingga – jurnalpolisi.id Wakapolres PurbaIingga yang baru Kompol Pujiono, SH, MM memimpin apel pagi perdana di halaman Mapolres Purbalingga, Senin (22/11/2021). Ada sejumlah pesan yang disampaikan kepada anggota yang hadir mengikuti apel pagi. Pesan yang disampaikan diantaranya agar agar seluruh anggota tetap melaksanakan tugas dengan baik sesuai dengan aturan. Selain itu, minimalisir perilaku atau perbuatan yang melanggar aturan. “Apabila kemarin-kemarin masih ada pelanggaran anggota kedepan harus stop pelanggaran. Semoga Allah memberikan kekuatan kepada kita untuk menjaga sikap dalam pelaksanaan tugas,” pesannya. Kompol Pujiono juga menyampaikan kedepan kita harus ada perubahan mindset pola perilaku di Polres Purbalingga. Secara umum semua sudah berjalan baik, namun perlu diperbaiki agar lebih baik lagi dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. “Perubahan mindset dimulai dari diri kita sendiri yang diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas. Sehingga kedepan bisa lebih maksimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya. Terkait percepatan vaksinasi di wilayah Kabupaten Purbalingga, disampaikan ucapan terima kasih kepada rekan-rekan polres dan polsek jajaran. Atas kinerja dalam akselerasi vaksinasi, Alhamdulillah yang semula 15 hari yang lalu Kabupaten PurbaIingga capaian vaksinasi berada di 44 % sekarang mendekati 60 %. “Persyaratan PPKM level dua sudah terpenuhi dari jumlah cakupan vaksinasi tersebut, namun kedepan masih ada PR besar. Disaat peserta vaksinasi sudah tinggal sedikit pekerjaan vaksinasi juga tidak mudah untuk mencapai target,” ucapnya. Lebih lanjut disampaikan kedepan kita akan maksimalkan vaksinasi jemput bola dari kepolisian. Dengan mendatangi lokasi-lokasi yang jumlah warganya masih minim cakupan vaksinasinya. Kegiata melibatkan personel polres dan polsek jajaran. “Tetap semangat dalam menjalankan tugas dan semoga Allah senantiasa melindungi kita dalam setiap pelaksanaan tugas,” pungkas Wakapolres menutup amanat. ( Arif JPN)