Koramil Pesanggaran Buru Pelanggaran Masker
Banyuwangi – jurnalpolisi.id Satgas covid-19 Kecamatan Pesanggaran Kabupaten Banyuwangi masih rutin menjadwalkan dalam pelaksanaan Operasi Yustisi masker sesuai dengan Perda Nlo. 2 Tahun 2020 Provinsi Jawa Timur tentang anjuran untuk selalu mematuhi protokol kesehatan meskipun Kabupaten Banyuwangi Level 1, satgas covid 19 Kecamatan Pesanggaran tetap terapkan bermasker, (06/10/2021). Masyarakat perlu terus diberikan penjelasan-penjelasan tentang pentingnya hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan, hampir 2 tahun sudah kita segenap elemen, unsur dan komponen masyarakat. Salah satu upaya penegakan disiplin protokol kesehatan adalah razia masker dan woro-woro tentang pentingnya protokol kesehatan, dengan rutin dilaksanakan oleh satgas covid-19 Kecamatan Pesanggaran bisa memberikan efek penekanan terhadap pelonjakan kenaikan angka aktif covid-19, warga masyarakat sudah disiplin setiap keluar rumah selalu memakai masker. _”Jangan dianggap enteng Pak Bu, walau kita di Kabupaten Banyuwangi masuk level-1, lantas jangan mengabaikan protkes, anda terlalu uforia dan terlena, jangan sampai terjadi klaster baru”_ tutur Pelda Satuki Koramil Pesanggaran, selain itu Satuki juga berharap warga selalu jadi warga yang disiplin dalam penerapan protokol kesehatan agar kasus aktif atau klaster baru tidak semakin terjadi.pungkasnya ( PUTRI SETYA)