Kadis Pendidikan Labuhanbatu adakan Perlombaan Cerdas Cermat Tingkat Menengah Pertama
Labuhanbatu – jurnalpolisi.id Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu, Tongku Ridwan, ST membuka acara perlombaan Cerdas Cermat jenjang Sekolah Menengah Pertaman (SMP) tingkat Kabupaten Labuhanbatu tahun 2021. Acara dilaksanakan di Aula Hotel Permata Land Rantauprapat, (Senin,4/10/2021). Tongku memaparkan kepada wartawan, acara pembukaan perlombaan cerdas cermat dilaksanakan selama 2 hari sejak (Senin,4/10/2021) s.d (Selasa,5/10/2021), dan diikuti sebanyak 47 sekolah jenjang SMP di Kabupaten Labuhanbatu yang akan dilakukan setiap tahunn”Acara ini berlangsung selama 2 hari sejak hari ini sampai dengan lusa, dan diikuti sebanyak 47 Sekolah Menengah Pertama yang berada di 9 kecamatan Kabupaten Labuhanbatu dan juga kita akan mengupayakan agar perlombaan ini dapat diadakan setiap tahun, sehingga dapat mengasah kecerdasan anak didik agar lebih berkompetisi yang cermat”jelasnya. Terlihat pada acara itu, seluruh peserta, panitia dan seluruh hadirin tetap mengedepankan protokol kesehatan, dengan mencuci tangan, menjaga jarak dan memakai masker. Tongku juga menambahkan, peserta yang mengikuti perlombaan akan mendapatkan fasilitas kamar penginapan dan akomodasi dari Pemerintah, selama mengikuti perlombaan. Tak hanya fasilitas bagi peserta lomba, ia juga membeberkan peserta yang menang dalam perlombaan akan mendapatkan hadiah berupa piala dan uang tunai. “Seluruh peserta yang mengikuti perlombaan, akan mendapatkan fasilitas kamar penginapan dan akomodasi. Dan bagi peserta yang menang akan mendapat hadiah berupa piala dan uang tunai”cetusnya. Diakhir penjelasannya, Ridwan akan mengupayakan agar perlombaan Cerdas Cermat tak hanya dilakukan tingkat Kabupaten bahkan tingkat Provinsi hingga Internasional. “Kita akan mengupayakan program ini bisa dilakukan tingkat Provinsi bahkan Internasional, agar semangat belajar siswa semakin tinggi”tutupnya. Reporter jpn, Syafrudin As