Strategi Jemput Bola Vaksinasi Dilaksanakan Kodim Purbalingga

Agustus 22, 2021

 PURBALINGGA – jurnalpolisi.id Serbuan vaksinasi dalam rangka percepatan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia kembali dilaksanakan oleh Kodim 0702/Purbalingga dengan strategi baru. Sebelumnya Kodim 0702/Purbalingga juga telah sukses menggelar serbuan vaksinasi yang sama untuk tahap ke-1 dosis pertama dan kedua yang digelar di dalam markasnya namun kini strategi jemput bola dilaksanakannya untuk tahap ke-2 dengan menyasar perusahaan atau pabrik dan menggelar vaksinasi di tempat tersebut seperti salah satunya yang dilaksanakan di pabrik pengolahan kayu Sumber Sejahtera yang berada di Desa Bajong, Kecamatan Bukateja, Kabupaten Purbalingga, Minggu,  (22/8/2021). Menurut Dandim 0702/Purbalingga yang turut mengecek langsung  pelaksanaan kegiatan vaksinasi ini menuturkan jika maksud dilaksanakan kegiatan ini agar karyawan perusahaan sebagai tulang punggung ekonomi bangsa juga turut terbentuk herd immunity melalui vaksinasi Covid-19.“Agar para karyawan di perusahaan atau pabrik yang bekerja secara komunal turut terbentuk herd immunity atau kekebalan tubuhnya dari ancaman Covid-19,” ungkapnya. Dipihak lain Wawan (25) salah satu karyawan yang menjalani vaksinasi di perusahaannya menuturkan jika adanya strategi jemput bola yang dilaksanakan oleh Kodim 0702/Purbalingga di perusahaannya sangat mempermudah dirinya untuk mendapatkan vaksin. “Kalau harus ke tempat lain kami agak kesulitan karena kadang tidak tahu digelar di mana vaksinasinya, tetapi di perusahaan kami ada vaksinasi yang digelar oleh Kodim 0702/Purbalingga sehingga mempermudah kami untuk divaksin,” tuturnya. (SF/Arif Akhmad JPN) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *