Polsek Jonggat Silaturrahmi dan Sosialisasi Kamtibmas di Desa Nyerot
Lombok Tengah, NTB – Jurnalpolisi.id Polsek Jonggat menggelar kegiatan silaturrahmi dan sosialisasi dengan sejumlah tokoh di Masjid Ukhwatul Islamiyah Dusun Ketangga Desa Nyerot, Senin (09/08/2021) pukul 23.45 Wita sampai selesai. Giat BKTM Desa Nyerot Polsek Jonggat Polres Lombok Tengah ini dilakukan sebagai ajang himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan serta mematuhi standar protokol kesehatan Covid-19. Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, SIK melalui Kapolsek Jonggat Iptu Bambang Sutrisno menjelaskan, pihaknya rutin menggelar kegiatan serupa di wilayah hukum Polsek Jonggat untuk mengingatkan masyarakat dan selalu waspada terhadap kemungkinan terjadinya gangguan Kamtobmas. Acara tersebut juga dihadiri Bhabinkamtibmas Desa Nyerot AIPTU IGN Suryantara yang setiap hari dan malam bergaul dan berkumpul bersama masyarakat setempat. “Dalam sosialisasi ini kami menghadirka tokoh masyarakat, tokoh agama serta tokoh pemuda di Desa Nyerot,” kata Kapolsek Jonggat Iptu Bambang Sutrisno yang lebih akrab disapa Babe. Babe menyarankan kepada seluruh masyarakat yang hadir di tempat itu agar tidak mudah percaya dengan berita-berita yang tidak jelas sumbernya dan belum tentu kebenaranya alias hoaks. Babe juga mengajak seluruh masyarakat untuk mengaktifkan kembali ronda malam antisipasi kejadian 3C (Curat, Curas dan Curanmor). Di sela-sela himbauan Kamtibmas, Kapolsek juga mensosialisasikan gerakan Vaksinasi Covid -19 untuk memutus dan menghentikan penyebaran waba hbh Corona Virus Deases 2019 (Covid -19) di wilayah Kabupaten Lombok Tengah yang sampai saat ini masih dalam Zona Orange. (Mst)