Wujudkan Langkat Religius, Kesra Salurkan Rp1,2 Milyar ke FKDT
Maret 16, 2021
Langkat.JUNAL POLISI.ID
Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setdakab Langkat, terus mengupayakan terwujudnya visi misi Bupati Langkat Terbit Rencana PA, yakni Langkat Religius.
“Kami terus berupaya mewujudkan Langkat Religius,” ungkap Kabag Kesra Langkat, H. Syahrizal didampingi Kadis Kominfo Langkat H. Syahmadi, di ruang kerjanya Kantor Bupati Langkat, Stabat, Selasa (16/3/2021).
Salah satu programnya, kata Syarizal, menyalurkan dana hibah setiap tahunnya, kepada Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) cabang Kabupaten Langkat. Alamat sekretariatnya, di Kantor Kemenag Langkat Jl. Diponegoro No. 1 Stabat.
Alansanya, terang Syahrizal, perhatian itu diberikan kepada organisasi guru Madrasah Diniyah ini. Karena salah satu komponen yang membina dan membentuk karakter generasi bangsa, yang religius.
“Mereka adalah pahlawan tanpa tanda jasa, yang mengajarkan ilmu agama, sesuai tuntunan alquran dan hadist,” sebutnya.
Sebab itulah, Pemkab Langkat perlu memberikan perhatian, kepada para guru agama ini. Diharapkan perhatian itu, semakin memaksimalkan tugasnya, dalam mendidik putra putri Langkat.
Sembari menegaskan, semua bantuan hibah dan bansos, telah disalurkan Kesra. Penyalurannya juga sesuai prosedur dan ketentuan yang berlaku.
“Tidak ada anggaran yang fiktif. Semua pengelolaan keuangan daerah dilakukan secara transparan, dan telah melalui pemeriksaan BPK RI disetiap tahunnya,”jelasnya.
Sementara, Ketua FKDT Langkat, Misriadi, mengucapkan terimakasih atas perhatian Pemkab Langkat selama ini. Ia juga menjelaskan, pihaknya menerima Bansos TA 2020 sebesar Rp1.289.250.000 untuk 1719 guru se Langkat.
“Bansos telah diberikan, satu guru menerima Rp750.000. Disalurkan melalui transfer ke rekening masing – masing guru,” ungkapnya.
Misriadi, yang juga Kepala MDTA Ar Rahman Desa Stabat Lama Kecamatan Wampu ini. Juga menegaskan, bahwa organisasi yang dipimpinnya bersekretariat di Kantor Kemenag Langkat Jl. Diponegoro No. 1 Stabat.
“Kantor dan keberadaan kami jelas. Saya sangat menyesalkan, kalau ada pihak yang mengatakan keberadaan FKDT Langkat fiktif,” cetusnya, sembari menyatakan siap untuk dipastikan oleh siapapun keberadaan kantornya.
Hal ini juga ditegaskan Kakan Kemenag Langkat, H.Zulpan Effendi. Ia mengatakan, kantor FKDT Langkat berada di Kantor Kemenag Langkat. Forum ini memiliki kepengurusan secara berjenjang dari Pusat, Provinsi hingga Kabupaten/Kota.
“Ia benar, FKDT ada di Kemenag. Itu salah yang bilang fiktif,” tandasnya. (sahrul)