DPD Partai Golkar Dapil IV Kota Palembang Adakan Muscam ke 10
Maret 22, 2021
Palembang – jurnalpolisi.id
Bertempat di Balai Pertemuan Kelurahan Sako diadakan Musyawarah Kecamatan Muscam ke 10 Partai Golkar untuk Daerah Pemilihan IV Kota Palembang, yaitu Kecamatan Sako, Kalidoni dan Sematang Borang, Minggu.21-maret-2021
Pembukaan Muscam serentak Partai Golkar untuk Daerah Pilihan (Dapil IV)kota Palembang dibuka secara resmi oleh M.Hidayat, Ketua DPD Partai Golkar Kota Palembang, yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar di DPRD Kota Palembang dan Ketua KNPI Sumsel ditandai dengan pemukulan palu sidang.
M.Hidayat dalam sambutannya menyampaikan selamat menjalankan Muscam, semoga menghasilkan keputusan yang terbaik untuk kemajuan dan kemenangan Partai Golkar di Wilayah Kecamatan Sako,Kalidoni dan Sematang Borang.
Tugas ke depan untuk ketua-ketua Kecamatan terpilih adalah memenangkan Calon Walikota/Wakil Walikota Kota Palembang dari kader Partai Golkar. M. Hidayat yang akan maju dengan modal 5 kursi di DPRD Kota Palembang tinggal berkoalisi dengan partai lain yang memiliki kursi minimal 5 lagi dari syarat 10 kursi yang harus terpenuhi.
Tugas selanjutnya kepada Ketua-ketua Kecamatan terpilih untuk membuat minimal satu program kegiatan kerja yang berkesinambungan di Kecamatannya masing-masing, ungkapnya.
Akhirnya saya berharap acara hari ini dapat berjalan baik dan tetap patuhi Prokes Covid-19 dengan 3M, walaupun sudah ada yang di vaksin namun prokes tetap harus dijaga,tutup M.Hidayat.
Ketua penyelenggara kegiatan Muscam X Dapil IV Kota Palembang Peby Anggi Pratama (Anggota DPRD Kota Palembang) dalam sambutannya, menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ketua DPD Partai Golkar Kota Palembang M. Hidayat yang telah berkenan hadir dan sekaligus membuka Muscam X di Dapil IV.
Terima kasih juga kepada semua panitia yang telah bekerja serta pengurus DPD Partai Golkar Kota Palembang yang telah hadir dan membantu terselenggaranya acara hari ini, begitu juga kepada seluruh peserta Muscam X selamat bermusyawarah semoga menghasilkan keputusan yang terbaik.
Sebagai Korwil Dapil IV Kecamatan Sako, Kalidoni dan Sematang Borang kami siap mendukung dan memenangkan M.Hidayat jika nanti mencalonkan diri menjadi Walikota/Wakil Walikota Palembang tahun 2024,tutup Peby.
Jalannya pelaksanaan Muscam itu sendiri berlangsung dengan lancar dan demokratis dan yang bertindak sebagai pimpinan sidang adalah Sekretaris DPD Partai Golkar Kota Palembang Rubi Indiarta,secara maraton dilaksanakan perkecamatan secara bergantian.
Muscam X Dapil IV akhirnya menghasilkan keputusan sebagai ketua terpilih masing-masing Kecamatan yaitu Peby Anggi Pratama Kecamatan Sako,Juyadi Kusni Kecamatan Kalidoni, keduanya adalah patahana. Sedangkan Kecamatan Sematang Borang terpilih Ketua baru Epan Sukirman menggantikan Azhari.
Setelah semua rangkaian kegiatan Muscam berakhir, acara ditutup oleh Sekretaris DPD Partai Golkar Palembang Rubi Indiarta,
Laporan:
Kaparwil sumsel/Babel-Leman Sanjaya