Kapolres Kabupaten Batanghari Orang Pertama Disuntik Vaksin
BATANGHARI JAMBI – jurnalpolisi.id
Meskipun diguyur hujan, hari ini Kamis (28/1/2021), sekira pukul 09.00 Wib yang bertempat di halaman kantor Bupati Batanghari Jambi, 14 tokoh yang mewakili pihak pemerintahan, tokoh masyarakat dan tokoh agama mengikuti suntik vaksin sinovac Covid-19.
Pada kegiatan tersebut, Kapolres Batanghari AKBP Heru Ekwanto, sebagai orang pertama yang disuntik vaksin. Selanjutnya Pj Sekda Batanghari RM Mulawarman. Sebelum disuntik, peserta mendaftarkan diri, kemudian di screening atau pemeriksaan fisik selanjutnya disuntik vaksin. Namun ketika giliran Pj Sekda Batanghari Mulawarman, setelah di screening tes kesehatan ternyata Pj Sekda belum bisa di suntik vaksin. Menurut Vaksinator yang bertugas, tekanan darah Pj Sekda mendadak tinggi.
“Nanti di tunggu beberapa menit kedepan setelah tekanan darah Pj Sekda kembali stabil baru dilakukan penyuntikan,”kata petugas Vaksinator Covid-19.
Sebelum disuntik, Kapolres Batanghari berpesan kepada masyarakat agar bisa melawan Covid-19. “Tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan melaksanakan 3M. Yakni,mencuci tangan dengan sabun, memakai masker dan menjaga jarak,”kata Kapolres Batanghari AKBP Heru Ekwanto.(sbl)