Yayasan Sunat Master Gratiskan Khitan Anak Yatim dan Kurang Mampu

Desember 10, 2020

Langsa – jurnalpolisi.id

Rumah Sunat Master berkomitmen melakukan khitan untuk anak yatim dan keluarga kurang mampu di Kota Langsa dan sekitarnya, Program tersebut sebagai wujud kepedulian kepada kemasalahatan umat.

“Kita memang bisnis tapi tetap mengedepankan sisi kemanusian dan sosial,” ujar pemilik Rumah Sunat Master, Azmi, SST di Langsa, Kamis (10/12).

Ke depan, kata dia, rumah Sunat Master akan bekerjasama dengan Komunitas Baleum Syedara dalam melakukan bakti sosial.
“di samping Baleum Syedara kerap santuni warga kurang mampu. Kita akan kerjasama khusus khitan,” terang Azmi.

Menurut dia, nantinya Baleum Syedara dapat merekomendasikan dimana terdapat anak yatim atau dari keluarga kurang mampu untuk dikhitan.
Program ini, tidak hanya untuk jangka pendek. Melainkan berkesinambungan.
Azmi menuturkan, bila masyarakat mengetahui adanya anak yatim atau keluarga kurang mampu yang sudah waktunya di sunat, dapat menghubungi pihaknya atau lewat Baleum Syedara.

Adapun kontak person yang dihubungi: Azmi/Sunat Master: 0822 7618 6683 atau Komunitas Baleum Syedara, 0852 2747 8811. (S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *