Sat Sabhara Polresta Barelang Bersama Dit Samapta Polda Kepri Lakukan Kembali Patroli Skala Besar

Desember 8, 2020

Kapolresta Barelang AKBP Yos Guntur, SIK  yang diwakili oleh Kasat Sabhara Polresta Barelang Kompol Firdaus, S.Sos, beserta Tim Gabungan Sat Sabhara Polresta Barelang dan Dit Samapta Polda Kepri menggelar Patroli Skala Besar demi menjaga Kondusifitas wilayah Kota Batam Menjelang Pilkada Rabu 09 Desember 2020, pada Selasa (8/12/2020) sekira pukul 12.00 Wib.

“Patroli Skala Besar ini laksanakan demi menjaga Kondusifitas dan Ketertiban masyarakat yang kondusif di wilayah Kota Batam menjelang Pilkada Rabu 09 Desember 2020.” Ujar Kapolresta Barelang AKBP Yos Guntur, SIK,

“Tim Gabungan dengan menggunakan 5 unit Kendaraan Roda Dua, 3 Unit doubel Cabin,  1 Unit APC Tambora. dipimpin oleh Kasat Sabhara Polresta Barelang Kompol Firdaus, S.Sos,
“Sasaran Rute Patroli Skala Besar ini menyambangi PPK yang tersebar di wilayah hukum Polresta Barelang, Patroli ini juga menyambangi Gudang Logistik dan Kantor KPU Kota Batam serta Kantor Bawaslu Kota Batam. Selain itu, sasaran Patroli Skala besar ini juga melaksanakan Patroli diwilayah yang dianggap rawan terjadinya laka lantas maupun tindak pidana,” tutur Kapolresta Barelang.

Hingga usai Patroli Siang ini, situasi Kamtibmas jelang pemungutan suara dalam tahapan Pilkada Kota Batam Provinsi Kepri dalam keadaan kondusif dan tidak ditemukan pelanggaran terkait Pilkada serta Tindak Pidana lainnya, Situasi Lalu lintas dalam keadaan kondusif dan lancar. Dan tidak lupa menyambangi Pusat Pusat Keramaian lainnya sembari memberikan Himbauan Protokol Kesehatan. Ungkap Kapolresta Barelang Melalui Kasubbag Humas AKP Betty Novia. (Arian)
sumber : humas Polresta Barelang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *