CEGAH STUNTING, MEDCO E&P BANTU RIBUAN MAKANAN BERGIZI BAGI BAYI DAN IBU MENYUSUI

Aceh Timur, jurnalpolisi.id

17 Desember 2020 – PT Medco E&P Malaka (Medco E&P) bersama Badan Pengelola Migas Aceh menyelenggarakan kegiatan Posyandu dan memberikan makanan pelangkap bergizi tinggi pada lebih dari 1000 orang di sekitar area operasi. Kegiatan yang didukung oleh kader posyandu, bidan dan kepala desa ini merupakan bentuk upaya Perusahaan turut mencegah terjadinya gagal pertumbuhan pada tubuh dan otak anak akibat kekurangan gizi (stunting) di masyarakat.

Pelaksanaan salah satu kegiatan pemberdayaan masyarakat Medco E&P ini, berlangsung dari Selasa (8/12) hingga Jumat(18/12) yang berlokasi di tiga kecamatan sekitar area operasi dengan mengikuti Protokol Kesehatan Pencegahan COVID-19. Kegiatan ini juga bentuk dukungan Perusahaan dalam Program Pemerintah mencegah stunting. Pada kegiatan ini Perusahaan menyalurkan susu untuk bayi/balita, ibu hamil, ibu menyusui dan lansia serta makanan pelengkap bergizi tinggi lain pada penerima manfaat tersebut.

Lisnawati, bidan Desa Teupin Raya yang ikut kegiatan ini, mengapresiasi kepedulian Perusahaan pada bayi, balita, ibu hamil, menyusui dan lansia. “Alhamdulillah, kami sangat terbantu dengan dukungan dari Medco E&P,” ujarnya.

Sementara General Manager Medco E&P Malaka Susanto berterima kasih atas dukungan dari masyarakat di sekitar area operasi selama ini. “Situasi Pandemi tidak menghalangi upaya Perusahaan dalam melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat dan juga mendukung Pemerintah memenuhi kebutuhan Energi Nasional.” (Zainal Abidin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *